Akhirnya, Dana Desa Tahap Pertama Cair

Senin, 22 Mei 2017 - 22:02:39


Ilustrasi
Ilustrasi /
SENGETI - Memasuki akhir triwulan II tahun anggaran2017 ini,  akhirnya para perangkat Desa di Kabupaten Muarojambi dapat bernafas lega,  pasalnya pencairan Dana Desa dan Alokasi Dana Desa telah seleaai dilakukan,  itu artinya pembangunan desa dapat segera dilaksanakan. 
 
Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) di Kabupaten Muarojambi kini sudah masuk ke rekening desa dan bisa digunakan oleh desa untuk memulai pekerjaan di desa masing-masing, Tertanggal 05 Mei, Dana Desa sudah di transfer ke rekening masing-masing Desa. "Sudah, 5 Mei sudah masuk ke rekening desa," ungkap Dicky Ferdiansyah Kepala Bidang Bina Pemdes dan Keuangan Desa, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Muarojambi.
 
Dana Desa tahap pertama yang dicairkan sebesar 60 persen dari total DD untuk 150 dari total dana yang digelontorkan pemerintah pusat sebesar Rp117 Milliar. Sementara untuk ADD tahap pertama sebesar 40 persen dari total Rp79 Milliar.  "Tahap pertama 60 persen untuk DD karena DD ini dicairkan dua tahap. Sementara ADD berlaku tiga tahap, untuk tahap pertama ini dicairkan 40 persen," jelasnya.
 
Dengan demikian, Dicky menyebut saat ini pihak Desa sudah bisa melaksanakan pembangunan sesuai dengan RAPBdes yang telah ditetapkan. Dirinya mengimbau dalam penggunaan Dana Desa, pihak Desa bisa mengaplikasikannya di lapangan dengan baik. "Sudah bisa mulai bekerja. Saya juga tekankan kerjakan sesuai aturan agar tidak terjerat hukum," pungkasnya.
 
Sementara itu, Bono Kepada Desa Pudak menyebut dengan sudah dicairkannya Dana Desa, pihak desa saat langsung melakukan pembangunan sesuai yang ada dalam RAPBdes. Khususnya pembangunan infrastruktur jalan lingkungan di Desanya.
"Langsung kita gunakan untuk membangun sesuai RAPBdes kita. Saat ini kita fokus pada pembangunan infrastruktur jalan lingkungan,"ujar Bono.(nil) 
Penulis: Daniel
Editor: Ansori