Gubernur Jambi Al Haris Buka Suara Soal Polemik Sekda Sarolangun

Jumat, 01 September 2023 - 00:38:11


/

Kota Jambi - Pada Jumat (01/09/2023) Gubernur Jambi Al Haris buka suara soal polemik Sekda Sarolangun Endang Abdul Naser aktif bergabung parpol dan nyaleg. Al Haris meminta Pj bupati segera menyelesaikan persoalan itu dengan baik dan sesuai aturan.

Al Haris meminta agar bupati nya bisa menyelesaikannya dengan baik lah ya, kemarin saya juga sudah bertemu dengan bupati nya dan sampaikan juga soal itu untuk diselesaikan segera.

Al Haris mengatakan jika sejauh ini dirinya mengetahui Naser juga sudah membuat surat pengunduran dirinya sebagai calon legislatif. Dia juga sudah membuat surat untuk pensiun apalagi kan masa pensiunnya itu per tanggal 1 November 2023.

"Saat ini kita tahu dia kooperatif ya, dia sudah dipanggil juga katanya. Dan memang kalau yang bersangkutan itu kan mau pensiun juga. Jadi saya rasa karena persoalan dia Nyaleg gabung parpol itu sudah clear tak ada masalah ya udah saya rasa bisa diselesaikan baik-baik saja lah," ujar Al Haris.

Meski saat ini, persoalan Sekda Sarolangun maju Caleg dan ikut Parpol itu sudah masuk ke BKN. Namun nantinya Al Haris tetap akan menyampaikan agar persoalan itu dapat diselesaikan, lantaran dianggap kasihan dengan apa yang dialami Naser itu.

"Saya sebetulnya kasihan lah ya, padahal mau pensiun juga kan, dan ternyata beliau maju caleg, dan kini saya ketahui sudah mundur, tinggal proses pensiun nya saja lagi kan itu saja," sebut Al Haris.

Sebelumnya juga diketahui, Naser membuat surat pengunduran diri ke KPU Jambi dari pemilihan legislatif 2024 mendatang. Pengunduran diri itu karena majunya dia sebagai caleg sempat dipersoalkan lantaran masih menjabat aktif sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Sarolangun Jambi.

Meski mundur caleg, namun KPU belum dapat memproses berkas itu lantaran harus yang bersangkutan kirimkan ke partai politik terlebih dahulu.

"Surat pengunduran diri itu memang sudah diterima oleh KPU, tetapi surat itu disampaikan langsung oleh yang bersangkutan bukan dari partai. Maka dari itu surat tersebut tak bisa kami dari KPU menindaklanjuti, karena itu harus dari partai yang menyampaikannya," kata Komisioner KPU Jambi, Fahrul Rozi, Rabu (30/8/2023).

Diketahui Endang Abdul Naser tercantum sebagai Caleg DPRD Provinsi Jambi dari partai NasDem. Naser terdaftar sebagai caleg dengan nomor urut 8 dari daerah pilihan Sarolangun-Merangin.

Meski masih jabat Sekda aktif, majunya Endang Naser di Pileg 2024 mendatang pun tanpa diketahui oleh Pj Bupati Sarolangun Jambi Bachril Bakri.

Bahkan, Naser juga mendaftar Nyaleg dengan melengkapi persyaratan berstatus wiraswasta dan pensiunan ASN.(era)